News Update :
Home » , » Santunan Oleh Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah Di Kwanyar – Bangkalan

Santunan Oleh Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah Di Kwanyar – Bangkalan

Penulis : Kwanyar News on Tuesday, October 20, 2015 | 11:39 PM

Mensyukuri Nikmat Tahun Baru Hijriyyah 1437H dan Tasyakuran Sumpah Pemuda Ke 87


KwanyarNews - Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah atau lebih dikenal dengan OPSHID yang ada di kwanyar, khususnya kwanyar barat dan kwanyar timur sudah menjadi agenda tahunan tiap tahun untuk mensyukuri nikmat Tahun Baru Hijriyyah dan Momen Sumpah Pemuda “TSP87”.

Pada kesempatan ini mereka mengungkapkan kalau bisa menyantuni Fakir Miskin dan Anak Yatim sebanyak 15 Paket santunan yang terdiri @sembako dan uang Rp.120.000 dengan total perpaketnya 200rb pada tanggal 10/20/2015 di Kwanyar.

Dan hal ini juga dilakukan oleh Anggota OPSHID yang ada di Arosbaya – Krojeh dengan 15paket santunan yang sama serta Anggota OPSHID Surabaya dengan 30paket santunan pada Famis dan anak yatim.

Ketika ditanya dari mana dana yang mereka dapatkan untuk menggelar acara santunan yang diadakan tiap tahun ini? Salah satu anggotanya Dayat seorang anggota OPSHID asal kwanyar barat mengatakan kalau dana tersebut murni dari para anggotanya yang tergabung dalam OPSHID SURYOMADU atau anggota OPSHID Surabaya dan Bangkalan. 


Organisasi Kepemudaan ini mengungkapkan kalau hal yang dilakukan adalah sebagai buah rasa syukur mereka Atas Berkat Rohmat Alloh Yang Maha Kuasa atas 2 peristiwa besar yang pernah terjadi dan merupakan sebuah momentum dari lahirnya sejarah yang berkelanjutan ke masa berikutnya yang harus disyukuri.

Mensyukuri nikmat tahun baru hijriiyah bagi OPSHID yang ada di Kwanyar ini khususnya Bangkalan yang sebagian anggotanya juga tersebar sampai ke Arosbaya, Bagi mereka semata – mata untuk mencari ke RidhoNYA dan berharap bisa menangkap API HIJRAH SANG ROSULLULLOH.

Begitu juga dengan Mensyukuri Nikmat Lahirnya Hari SUMPAH PEMUDA, sebuah Momen Yang mengantarkan perjalanan lahirnya Kemerdekaan bangsa Indonesia dan menjadi tonggak pemersatu serta kebangkitan pemuda – pemudi untuk berjuang demi negara dan bangsanya.
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. KWANYAR NEWS . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger