Video ISIS Beredar di YouTube Ancam Panglima TNI, Polri & Banser
Video ISIS Beredar di YouTube Ancam Panglima TNI, Polri
& Banser. Baru-baru ini Video orang Indonesia yang mengaku sebagai anggota
Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) muncul di YouTube dengan judul “Ancaman
wahabi terhadap Polisi, TNI dan Densus 88, Banser”.
Seperti judulnya, video ISIS itu berisi ancaman anggota ISIS
terhadap Panglima TNI, Polri, serta Barisan Serbaguna (Banser) Anshor Nahdlatul
Ulama. Video ISIS itu diunggah pada 24 Desember 2014 oleh akun al-faqir ibnu
faqir.
Video ISIS berdurasi 4:01 menit itu menampilkan seorang pria
berkumis dan berjenggot yang mengenakan baju army look. Pria yang memakai
kupluk dan bersarung tangan itu berbicara dalam bahasa Indonesia dengan sedikit
logat Arab, sembari sesekali mengutip ayat Al-Quran.
Dalam video ISIS tersebut, pria yang tak diketahui
identitasnya itu mengaku sebagai anggota ISIS. Pada awal tayangan dia langsung
menyebut Panglima TNI Jenderal Moeldoko, Kepolisian, dan Banser dengan sebutan
Laknatullah. Pria itu mengatakan menunggu kedatangan TNI, Polri, dan Banser
yang dikabarkan akan ikut memerangi ISIS.