News Update :
Home » » Johan Budi Mundur dari Jubir KPK

Johan Budi Mundur dari Jubir KPK

Penulis : Kwanyar News on Tuesday, January 6, 2015 | 1:37 AM

 

Siapa yang Cocok Menggantikan Johan Budi


Johan Budi Mundur dari Jubir KPK, Lantas Siapa yang Cocok Menggantikannya. Berita terkait mundurnya Johan Budi dari jabatannya sebagai juru bicara (jubir) KPK, memang menjadi berita hangat. Setelah Johan Budi mundur dari Jubir KPK, lantas siapakah yang pantas menggantikannya?

Dalam keterangannya Johan Budi mengaku akan berkonsentrasi untuk mengurus tugas menjadi Deputi Pencegahan KPK. Menurut Johan, pengunduran diri tersebut dilayangkan lantaran saat ini dia rangkap jabatan. Terkait jabatan yang ditinggalkannya itu, Johan mengatakan untuk sementara juru bicara dijabat oleh pimpinan KPK.

“Mencermati kondisi dan situasi yang berkembang di lembaga KPK, sekaligus posisi sebagai Deputi Pencegahan, maka bersama ini saya menyampaikan pengunduran diri sebagai Juru Bicara KPK” ungkap Johan Budi di Jakarta, Senin (5/1/2014).

Surat pengunduran diri tersebut, kata dia telah diserahkan siang tadi. Sekadar informasi, Johan menjabat Juru Bicara KPK sejak tahun 2006. Dalam perjalanan kariernya, Johan pernah merangkap sebagai juru bicara dan direktur pendidikan dan pelayanan masyarakat KPK 2008-2009.

Tahun 2009, Johan kemudian menjadi Kepala Biro Humas KPK. Pada Oktober 2014, Johan Budi mengajukan lamaran untuk mengisi jabatan direktur pencegahan yang kosong karena pejabat sebelumnya menjadi salah satu deputi di Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. KWANYAR NEWS . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger